Sepiteng fiber memang jadi solusi yang cukup modern untuk mengolah limbah domestik. Sepiteng yang terkenal dengan bahan yang kuat anti karat ini memang cukup jadi primadona dan diklaim lebih efektif daripada menggunakan jenis beton atau jenis lain.
Tapi, menggunakan sepiteng ini juga butuh perawatan khusus agar awet. Nah, begini tips mudah untuk merawat sepiteng biar tahan lama.
Tips Merawat Sepiteng Fiber Jadi Lebih Awet
Selain dibersihkan secara berkala, sepiteng juga butuh untuk dirawat dengan cara lainnya diantaranya :
- Sedot Limbah Berkala
Penyedotan limbah walaupun memakai jenis fiber yang lebih efektif juga tetap harus disedot berkala. Usahakan, jadwalkan penyedotan limbah. Jadwal penyedotan ini tentu tergantung dari kapasitas sepiteng yang digunakan. Sedot limbah ini juga agar tangki bisa bekerja maksimal.
- Hindari Membuang Bahan Kimia
Meskipun bahan fiber tahan korosi dan bahan kimia, tetap saja kita kadang luput dengan bahan kimia yang keras atau berbahaya dalam jumlah yang banyak. Sebisa mungkin, kurangi atau bahkan hindari membuang bahan kimia yang berbahaya yang mungkin saja ada di bahan pembersih yang digunakan.
- Pemeriksaan Kondisi
Rutin cek kondisi sepiteng, ini jadi lebih penting setelah kedua hal tadi sudah dilakukan. Cek ini sebenarnya untuk memastikan kalau sepiteng tidak mengalami permasalahan atau kerusakan kecil yang mungkin saja ada pada tangki seperti retakan kecil.
Pemeriksaan tentu saja untuk mencegah agar permasalahan kecil seperti retakan tidak jadi membesar dan jadi kebocoran yang justru jadi butuh banyak biaya perbaikan.
Cara Memilih Sepiteng Fiber yang Tepat
Nah, kalau sudah tahu cara merawatnya, langkah selanjutnya harus bisa memilih sepiteng yang tepat. Jangan sampai salah pilih dan malah justru keluar banyak biaya. Bagaimana caranya?.
- Kapasitas
Pastikan pilih sepiteng sesuai kapasitas. Misalnya, kita bisa menghitungkan berapa pengguna dan volume limbahnya. Biasanya, kalau untuk keperluan di rumah tangga saja kapasitas 1000 liter juga cukup, tapi kalau komersial seperti restoran pastinya juga harus lebih besar.
- Produk Bergaransi
Yang jadi indikator produk memang berkualitas tentunya garansi. Selain jadi lebih percaya dengan produknya, adanya garansi juga jadi jaminan kenyamanan pengguna juga jauh lebih tenang untuk menggunakan produknya. Keluar uang berapapun jika ada garansi jadi lebih tenang.
Produk bergaransi juga biasanya memiliki standar mutu yang terjamin. Ini ditandai juga dengan sertifikasi yang ada. Ada sertifikasi berarti produk sudah lolos uji yang ketat untuk digunakan.
Nah, itu tadi beberapa tips untuk merawat dan cara memilih sepiteng yang tepat. Ingat, tetap harus sesuaikan kapasitas volume dengan jumlah pengguna agar tidak terlalu berlebih atau kurang. Agar perawatannya juga mudah dan tentunya kinerja sepiteng lebih baik.