Sedang Mencari Harga Mesin Genset, Ketahui Dulu Dua Tipe Genset Berdasarkan Fungsinya

harga mesin genset

Genset adalah mesin yang sangat berguna untuk dimiliki supaya bisa mengantisipasi terjadi pemadaman listrik yang rutin terjadi di Indonesia, khususnya di luar pulau Jawa. Namun harga mesin genset ini cukup tinggi sehingga Anda perlu melakukan riset terlebih dahulu supaya tidak salah beli dan malah merugi. Berikut dua tipe genset paling umum berdasarkan fungsinya.

Genset Tipe Open

Jenis genset pertama adalah genset yang paling umum digunakan dan mudah ditemui di berbagai tempat. Genset dengan tipe open atau open type ini adalah genset yang sesuai dengan namanya, tidak memiliki penutup mesin yang biasa disebut box. Karena ini, genset tipe ini akan mengeluarkan suara yang cukup bising ketika digunakan.

Genset tipe ini sangat umum digunakan di pabrik di mana terdapat ruang terbuka yang bisa dijadikan tempat ditaruhnya genset sehingga suara bising yang dikeluarkan tidak mengganggu. Genset ini juga umum ditemui di berbagai acara yang diselenggarakan di rumah seperti pernikahan. Harga mesin genset tipe ini lebih murah daripada tipe genset kedua yang akan dibahas selanjutnya.

Genset Tipe Inverter

Genset selanjutnya adalah genset yang lebih canggih daripada genset open type. Genset tipe ini akan mampu menyesuaikan seberapa cepat mesin bekerja sesuai dengan permintaan daya listrik yang dibutuhkan. Tidak hanya itu, genset tipe ini juga akan lebih hemat bahan bakar dan tidak bising ketika digunakan sehingga cocok untuk kebutuhan rumah, toko atau restoran ketika mati lampu terjadi.

Kelebihan genset tipe inverter ini tidak berhenti di sini saja, tapi juga dari ukurannya yang jauh lebih compact dan kecil sehingga tidak hanya bisa digunakan di rumah, tapi juga bisa dibawa ke tempat lain seperti kemah atau liburan di area terbuka lainnya.

Itu dia dua tipe paling umum dari genset yang tersedia di pasaran dengan harga mesin genset inverter yang lebih mahal daripada harga genset tipe open.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *